Head


Welcome To Ina's Blog

Wednesday, August 20, 2014

RAMADHAN BULAN 1000 BERKAH

Bulan Suci Ramadhan adalah bulan di mana pemeluk agama islam melakukan serangkaian aktivitas keagamaan seperti berpuasa satu bulan penuh dari terbitnya fajar sampai tenggelamnya matahari, melaksanakan shalat tarawih, shalat witir, memperbanyak membaca Al-Qur'an, memperingati turunnya Al-Qur'an mencari malam Laylatul Qadar dan mengakhiri bulan Ramadhan tersebut dengan membanyar zakat fitrah dan meranyakan hari raya 'Idul Fitri.

Bulan Ramadhan ini memang benar-benar bulan yang sangat istimewa. Bulan yang membukan pintu hati setiap insan muslim untuk selalu mendekatkan diri dengan sang penciptanya.
Iman seseorang memang kadang turun, stabil, dan kadang cenderung naik. Akan tetapi di bulan Ramadhan ini benar-benar membuat saya terkagum-kagum :)

Di tempat saya berkerja, yang sebagian non muslim dan sebagian lagi muslim. Rekan-rekan kerja saya yang tadinya jarang melaksanakan ibadah shalat, kini jika waktu istirahat tiba, mereka bermai-ramai mengantri wudhu untuk melaksanakan shalat dzuhur. Betapa bahagianya saya melihat pemandanga seperti ini. mungkin karena mereka sedang menjalankan ibadah puasa tidak afdhol jika tidak di barengi dengan shalat.

Di dalam lubuk hati saya yang paling dalam terbesit sebuah tanda tanya. Mengapa hanya di bulan suci ramadhan mereka rajin beribadah???
Di hari-hari biasa malah mereka lupa dengan tugas dan kewajiban mereka untuk melaksanakan ibadah shalat 5 waktu menghadap sang khaliq yang memberi kita rizqi.Tak akan bisa kita pungkiri.

Semoga tidak hanya di bulan suci ini kita rajin beribadah hanya untuk menjadikan puasa kita afdhol. Akan tetapi di bulan lain kita juga harus rajin menjalankan ibadah yang sudah menjadi kewajiban umat islam. Aamiin Yaa Rabbal 'Alamin . . .

No comments:

Post a Comment